Supercell adalah salah satu perusahaan yang mengembangkan game mobile. Mempunyai basis perusahaan yang terletak di Finlandia sejak tahun 2010, Supercell mempunyai kantor cabang pada beberapa negara seperti Tokyo, Shanghai,Seoul dan San Francisco. Ada 5 game mobile yang paling populer udah dikembangkan oleh Supercell dan dirilis di Indonesia.
Maraknya game mobile di Indonesia, terdapat Sebagian Game yang sudah melekat di hati masyarakat Indonesia. Mungkin dari beberapa kalangan muda sekarang ini lebih mengenal Game Mobile dengan Tema Multiplayer Online Battle Arena biasa disingkat MOBA, dan Battle Royale. Namun, bagi para pemain yang sudah lama terjun ke dalam dunia game mobile. Merekan tentunya lebih mengenal game buatan dari Supercell. Setidaknya sudah terdapat 5 game supercell paling populer di Indonesia sampai sekarang ini.
Saaya rasa basa-basinya sudah cukup sampai disini, mari sekarang kita langsung masuk ke dalam inti pembahasannya. Berikut ini merupakan Dafta 5 game Supercell paling populer di Indonesia yang menurut kita wajib untuk kamu mainkan.
1. Clash of Clans
Clash of Clans atau COC merupakan Game yang mengusung Genre Strategi dengan konsep real time ketika dimainkan. Pemain akan diberikan tugas untuk menjadi kepala desa, serta membangun desa agar menjadi lebih kuat, dari segi pertahanan,dan penyerangan. Pemain Sebagai kepala desa, harus mempunyai keahlihan untuk mampu mengalahkan Desa Musuh.
Karena dalam Game ini selain terdapat Gold otomatis yang bisa diperoleh pemain dari ruang penyimpanan Gold storage dan Elixir storage, pemain juga akan mendapatkan tambahan gold dan elixir ketika pemain berhasil mengalahkan Desa Musuh.
Game yang dirilis pada Tahun 2012 ini Mungkin dapat dibilang, kepopuleran dari Game Clash of Clans lebih besar dibandingkan dengan Game buatan Supercell yang lainnya. Pasal Clash of Clans sudah diunduh, dan dimainkan oleh lebih dari 500 juta, dan Bahkan Clash of Clans sudah memperoleh rating 4,5/5 dari sekitar 51 juta ulasan.
2. Hay Day
Hay Day adalah game mobile dengan genre simulasi. Dalam Game ini Pemain akan diberi tugas sebagai seorang petani yang diharuskan untuk merawat sebuah kebun yang sudah disediakan. Berbeda dengan Game Harvest Moon, dimana Pemain dapat eksplorasi pada setiap tempat yang ada di dalam game.pada Game Hay Day Pemain tidak dapat melakukan hal itu. Pemain tida dapat pergi untuk jalan-jalan mencari tambang, dan pergi untuk memancing.
Dengan sedikit sentuhan konsep idle game, Saat bermain Hay Day tidak terlalu dibutuhkan sebuah usaha yang besar. Pemain hanya tinggal melakukan klik, dan geser saja. Sebagai Contoh, bila Pemain ingin mengambil hasil panennya, pemain hanya cukup klik pada sayur maupun buah yang sudah siap dipanen, dan hasil panen tersebut akan secara otomatis berpindah ke dalam ruang penyimpanan yang disediakan.
Sama dengan Geme Clash of Clans Game Hay Day juga dirilis pada tahun 2012, Supercell sudah melakukan beberapa kali melakukan pembaruan untuk meningkatkan kenyamanan para pemainnya. Berdasarkan informasi yang sudah tertera pada Google Play Store, Hay Day sudah diunduh sebanyak lebih dari 100 juta. Hay Day pun juga memperoleh rating 4,5/5 dari ulasan sekitar 11 juta.
3. Boom Beach
Konsep yang diusung oleh Boom Beach mirip seperti Clash of Clans yakni strategi. Dengan berlatar tempat pada sebuah pangkalan perang, Pemain akan bertugas untuk membuat Pangkalan Perang tersebut menjadi lebih kuat agar sulit untuk dikalahkan lawan.
Memainkan game bergenre strategi seperti Boom Beach, serta Clash of Clans butuh kesabaran, dan pemahaman mengenai pertahanan, berserta penyerangan.Agar Kamu sebagai pemain tidak asal taruh pasukan yang digunakan untuk menyerang.
Boom Beach dirilis oleh Supercell 2 tahun setelah Hay Day dan Clash of Clans rilis secara global. Tepatnya di tahun 2014. Berdasarkan informasi yang didapat dari Google Play Store, Boom Beach diunduh lebih dari 50 juta dan memperoleh rating 4,5/5 dari sekitar 5 juta ulasan.
4. Clash Royale
Clash Royale adalah game yang dikembangkan oleh Supercell mengusung dari beberapa gabungan genre yang mirip seperti tower defense, multiplayer online battle arena atau MOBA dan collectible card game. Konsep bertarung secara real time dalam Game ini menjadi tambahan nilai dari game Clash Royale. Pasalnya pemain dapat menyerang Musuh maupun melakukan latih tanding bersama teman.
Cara bermain dari Game ini cukup mudah untuk dipahami, dimana para pemain harus mengeluarkan pasukan untuk melakukan pertahanan, dan pasukan untuk menyerang yang diambil dari kartu yang tersedia. Tujuannya yakni untuk menghancurkan tower musuh. Pada setiap pertandingan terdapat waktu yang sudah ditentukan. Sehingga pemain tidak dapat untuk terlalu lama memikirkan strategi untuk bertahan, dan menyerang.
Game Clash Royale termasuk ke dalam Game yang cukup populer di Negara Indonesia. Dari informasi yang telah didapatkan dari Google Play Store, Game Clash Royale ini sudah diunduh lebih dari 100 juta dan telah memperoleh rating sebesar 4,3/5 dari total ulasan yang berjumlah 28 juta.
5. Brawl Star
Apabila Kalian sudah mengenal game yang bergenre battle royale yakni Free Fire, dan PUBG Mobile yang menempatkan sebanyak 100 pemain ke dalam sebuah arena pertempuran. Bebeda dengan Game Brawl Stars yang hanya menaruh 6 pemain yang dibuat dalam 2 team pada setiap permainan.
Jadi ketika bermain, Pemain akan satu team dengan 2 orang asing yang didapatkan secara acak. Kemudian dengan jumlah 3 pemain di dalam satu team, Pemain diharuskan mengumpulkan. Untuk arena pertempuran memang tidak sebesar PUBG Mobile. Karena Brawl Star menyesuaikan dengan Total pemain yang ada.
Brawl Stars mempunyai genre multiplayer online battle arena atau MOBA, Shooter game, serta Massively multiplayer online game. Apabila kalian lihat Google Play Store, Brawl Stars sudah diunduh sekitar 100 juta lebih, dan mendapatkan rating yang lumayan besar yakni 4,4/5 dari sekitar 9 juta ulasan.
Jadi Total ada 5 game Supercell paling populer di Indonesia dan wajib untuk kamu coba mainkan. Dari daftar 5 game diatas, dapat dibilang Game tersebut masih terdapat banyak sekali pemainnya. Sepertinya visi dari Supercell untuk membuat game terbaik yang dapat dimainkan oleh banyak pemain dan bisa dinikmati sampai bertahun-tahun dan untuk selalu diingat, sudah berhasil. Pasalnya meskipun sudah banyak game online baru terus bermunculan, 5 game dari Supercell ini, tetap bisa menjadi Game favorit para gamer. Kalau menurut kamu gimana, apakah masih layak memainkan salah satu game dari Supercell?
Posting Komentar